Peluncuran Tata Kelola Penanggulangan COVID-19

Tempat/Lokasi

Jakarta

Uraian singkat

Komnas HAM RI menyelenggarakan acara "Peluncuran Laporan dan Diskusi Publik: "Tata Kelola Kebijakan Penanggulangan COVID-19 dalam Perspektif HAM” yang berlangsung secara daring melalui Zoom Webinar dan disiarkan secara langsung melalui Youtube pada Senin (12/10/20). Hadir narasumber acara ini antara lain Komisioner Pengkajian dan Penelitian Komnas HAM RI Sandrayati Moniaga, Ketua Umum Ikatan Dokter Indonesia Dr. Daeng M. Faqih, S.H., M. H., Staf Ahli Bidang Konektivitas dan Pengembangan Jasa Kemenko Bidang Perekonomian RI Edi Pambudi, Koordinator Bidang Pengkajian dan Penelitian Komnas HAM RI Mimin Dwi Hartono serta dimoderatori oleh Presenter Kompas TV Stefani Ginting.Acara yang dibuka oleh Ketua Komnas HAM RI Ahmad Taufan Damanik juga dihadiri oleh Kepala Biro Dukungan Pemajuan HAM Komnas HAM RI Andante Widi Arundhati, Kepala Biro Perencanaan, Pengawasan Internal dan Kerja Sama Esrom Hamonangan P, jajaran pegawai Komnas HAM RI, para perwakilan kementerian/lembaga, NGO, akademisi, mahasiswa serta media.

Subjek

hak untuk hidup

Kata kunci

Covid-19, kesehatan

Tanggal

12 October 2020