Rapat kerja Biro Dukungan Pemajuan HAM yang diselenggarakan secara hybrid dari Hotel Luminor Pecenongan, Jakarta 19 - 21 Desember 2022

Tempat/Lokasi

Jakarta

Uraian singkat

Rapat kerja Biro Dukungan Pemajuan HAM dengan Tema: Mendorong Pengarusutamaan HAM dalam Agenda, Kebijakan dan Implementasi Pembangunan Nasional. Acara ini diselenggarakan secara hybrid dari Hotel Luminor Pecenongan, Jakarta 19 s.d. 21 Desember 2022.Hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Ketua Bidang Eksternal, Abdul Haris Semendawai; Wakil Ketua Bidang Internal, Pramono Ubaid Tanthowi; Komisioner Mediasi, Prabianto Mukti Wibowo; Koordinator Subkomisi Pemajuan HAM, Anis Hidayah; Komisioner Pendidikan dan Penyuluhan, Putu Elvina; dan Komisioner Pengkajian dan Penelitian, Saurlin P. Siagian.Agenda raker dimaksud adalah dalam rangka merefleksikan, melakukan evaluasi kinerja Biro Dukungan Pemajuan HAM TA. 2022 serta melakukan pembahasan rencana kerja biro dukungan pemajuan HAM TA. 2023-2024. Sebagai narasumber untuk memberikan masukan adalah Bivitri Susanti dari Sekolah Tinggi Hukum Indonesia Jentera, RM Dewo Broto Joko dari Bappenas serta difasilitasi oleh Ikhana Indah. Hadir juga untuk memberi masukan serta mengoptimalisasi upaya sinergi ke depan, Kepala Biro Perencanaan dan Pengawasan, Henry Silka Innah; serta Kepala Biro Hukum Humas dan Kerja Sama, Gatot Ristanto. Seluruh pejabat struktural, fungsional, dan staf Biro Dukungan Pemajuan HAM hadir untuk turut berpartisipasi aktif dalam agenda raker tersebut.

Subjek

Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM)

Kata kunci

rapat kerja; Biro Dukungan Pemajuan HAM; Pengarusutamaan HAM

Tanggal

19 December 2022